Mocimu.id, Adiwerna – SD Budi Mulia Muhammadiyah Adiwerna (BUMIMU) selenggarakan festival budaya Jawa, festival ini bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan anak-anak terhadap kebudayaan jawa, selain itu acara ini sebagai ajang untuk mengkampanyekan 7 kebiasaan anak hebat Indonesia dengan narasi berbahasa Jawa.
Kepala sekolah SD BUMIMU Asih Hidayatun, M.Pd mengungkapkan “Terselenggaranya acara ini bertujuan untuk menanamkan kecintaan anak pada budaya lokal, asal usul mereka, bahwa mereka adalah anak – anak Jawa yang berkarakter kuat. Kemudian acara ini selaras dengan program yang digaungkan oleh kementerian pendidikan Dasar dan Menengah Indonesia yakni internalisasi 7 kebiasaan anak hebat Indonesia”
Sehingga siswa siswi mendapatkan 2 pemahaman sekaligus yakni belajar kebudayaan Jawa dan penanaman gerakan 7 kebiasaan hebat anak Indonesia. Pada festival ini terdapat beberapa kegiatan seperti, parade budaya Jawa, potluck makanan khas Jawa, pertunjukan wayang golek, dan cerita asal usul Tegal.
Dalam acara ini siswa-siswi, guru dan staff BUMIMU kompak mengenakkan pakaian adat Jawa. Pada kegiatan parade budaya Jawa, siswa dan siswi bumimu memperlihatkan baju adat Jawa yang telah dipakai dengan diiringi narasi ajakan untuk menerapkan 7 kebiasaan hebat anak Indonesia yang dilantunkan oleh wali kelas masing-masing dengan berbahasa Jawa. Anak-anak memperagakan setiap point dari 7 kebiasaan tersebut.
Selanjutnya, pada kegiatan potluck makanan, masing – masing siswa ditugaskan untuk membawa jajana khas Jawa yang berbeda lalu dikumpulkan dan ditukar untuk dinikmati bersama dengan teman-teman. Sehingga, anak – anak dapat mengenal dan mulai menyukai berbagai jajanan khas Jawa.
lanjut, yakni pertunjukan wayang golek oleh Ki Sri Widodo. beliau seorang Dalang wayang golek terkenal di daerah Tegal. Anak – anak menyaksikan pertunjukan wayang goleknya dengan menikmati potluck jajanan khas Tegal yang tersedia. Acara Yang terakhir yaitu cerita asal usul Tegal, anak – anak mendengarkan cerita asal mula daerah Tegal berada. Sehingga mereka mengetahui sejarah daerahnya.
“Festival ini memberikan kesan yang menggembirakan bagi siswa, serta memberi ilmu baru terkait kebudayaan Jawa” ujar salah satu siswa kelas 5.
Dengan adanya festival ini kami berharap nilai-nilai yang ada pada 7 kebiasaan anak hebat Indonesia dapat tersampaikan dengan baik dan melekat pada setiap karakter siswa – siswi SD Budi Mulia Muhammadiyah Adiwerna.